Loyalitas pelanggan adalah kesetiaan pelanggan untuk menggunakan brand atau produk tertentu secara terus-menerus. Penting bagi sellers untuk mengetahui cara meningkatkan loyalitas pelanggan yang sesuai dengan kebutuhan bisnis. Mengapa? Pelanggan yang loyal akan memberikan manfaat signifikan terhadap perkembangan bisnis.
Selain kecenderungan pelanggan untuk melakukan pembelian berulang yang lebih tinggi, pelanggan yang loyal juga dapat membantu memberikan rekomendasi produk atau jasa secara positif kepada calon pelanggan baru.
Memiliki pelanggan yang loyal dapat membantu bisnis kamu untuk memiliki pendapatan tetap, meningkatkan reputasi yang baik, dan memperluas jangkauan pelanggan. Hal-hal ini dapat membantu untuk meningkatkan pertumbuhan dan keberhasilan bisnis jangka panjangmu. Lalu, bagaimana caranya untuk membangun loyalitas pelanggan?
Berikut cara membangun loyalitas pelanggan yang dapat kamu implementasikan dalam bisnismu.
Pelayanan pelanggan merupakan kunci dari membangun loyalitas pelanggan. Ketika ada keluhan dan pertanyaan yang diajukan pembeli, kamu harus sebisa mungkin sigap untuk menjawab setiap keluhan dan pertanyaan tersebut.
Saat menjawab keluhan maupun masukan dari konsumen, pastikan kamu memberikan solusi yang memadai dan menunjukkan kepedulian terhadap kebutuhan mereka. Jika kamu memiliki pegawai yang didedikasikan untuk mengurus komunikasi dengan pelanggan, pastikan kamu melakukan pelatihan yang tepat yang menunjang tinggi profesionalitas, ramah dan juga sopan. Hal ini dapat membantu pelanggan merasa puas dengan layanan yang diberikan.
Salah satu alasan yang membuat pelanggan terus kembali membeli produk kamu adalah karena kualitasnya. Pelanggan akan merasa senang dan puas jika barang yang diterima sesuai atau melebihi apa yang mereka harapkan. Oleh karena itu, penting untuk kamu menulis deskripsi produk dengan jujur agar pelanggan tidak merasa tertipu saat produknya sudah diterima. Meningkatkan kualitas bukan hanya dapat mempertahankan pelanggan tapi juga dapat menarik calon pelanggan baru.
Artikel terkait: Apa itu First Response Time dalam Layanan Pelanggan?
Untuk memastikan pelanggan kamu kembali membeli produk, cobalah untuk membuat program loyalitas menarik yang dapat diikuti pelanggan. Program loyalitas ini dapat membantu memperkuat hubungan kamu dengan pelanggan.
Ada banyak ide program loyalitas yang dapat kamu gunakan seperti pengumpulan poin, pemberian diskon untuk pembelian kedua dan seterusnya, hadiah, atau berbagai keuntungan eksklusif lainnya, khusus pelanggan loyal. Memiliki program loyalitas dapat mendorong pelanggan untuk melakukan pembelian di tokomu dibanding pesaing.
Membangun komunikasi dengan pelanggan merupakan hal yang wajib dilakukan untuk membangun loyalitas. Kamu bisa menjaga relasi pelanggan dengan melakukan komunikasi secara reguler melalui email newsletter, media sosial, ataupun saluran komunikasi lainnya tempat pelanggan kamu menghabiskan banyak waktunya.
Komunikasi yang personal, informatif, serta relevan dapat meningkatkan rasa kedekatan dengan pelanggan sehingga mereka merasa dihargai, karena merasa menjadi bagian dari komunitas dan pertumbuhan bisnis itu sendiri.
Apresiasi kepada pelanggan loyal dapat membantu pelanggan merasa dihargai dan diakui. Apresiasi ini dapat dilakukan dalam berbagai bentuk mulai dari ucapan terima kasih atas kesetiaan pelanggan hingga memberikan hadiah kecil, seperti sampel produk terbaru kepada pelanggan setia. Perhatian personal seperti ini dapat meningkatkan kedekatan dan kesetiaan pelanggan dengan efektif.
Artikel terkait: Lebih Penting Mana, Menambah Pelanggan Baru atau Mempertahankan Pelanggan Lama?
Mendengarkan umpan balik atau feedback dari pelanggan dapat membuat konsumen kamu merasa dihargai. Dengan mendengarkan umpan balik, kamu juga tau hal-hal yang perlu kamu tingkatkan dalam produk dan layananmu. Umpan balik pelanggan ini dapat kamu lakukan sesuai dengan kebutuhan, tapi pastikan jangan terlalu sering agar tidak mengganggu waktu pelanggan.
Membangun kepercayaan pelanggan dapat sekaligus meningkatkan loyalitas pelanggan, loh! Kepercayaan pelanggan ini dapat kamu bangun melalui media marketing seperti sosial media atau kanal komunikasi lainnya. Dengan memberikan kesan baik kepada calon pelanggan, kamu bisa mendorong pelanggan untuk memberikan tanggapan ataupun ulasan baik tentang perusahaan kamu. Hal ini dapat membuat mereka merasa nyaman ketika berbelanja produkmu.
Yuk, mulai dicoba untuk mempraktikkan cara untuk membantu meningkatkan loyalitas pelanggan yang sudah dibagikan di atas!
Inspirasi lainnya tentang bisnis, strategi kelola banyak marketplace, strategi marketing, atau menjaga loyalitas dan relasi pelanggan bisa kamu baca di Seller Academy Melaka. Jangan ketinggalan beritanya, ya!